AYOBOGOR.COM -- Belum lama ini Petugas Damkar Sektor Parung Panjang telah mengevakuasi ular King Kobra sepanjang 2,5 meter dari pemukiman warga.
Evakuasi King Kobra tersebut terjadi di Kampung Salimah, RT 7 RW 2, Desa Ginting Cilejit, Kecamatan Parung Panjang, Kabupaten Bogor.
Penemuan ular itu bermula saat warga melihat King Kobra berada di samping rumah, kemudian melaporkannya pada petugas pemadam Sektor Parung Panjang.
Dilansir dari akun instagram Bogor24Update pada Jumat, 26 Mei 2023, evakuasi King Kobra berhasil dilakukan dengan kondusif.
Kasi Penyelamatan dan Pertolongan Darurat, Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bogor Asan mengatakan, awalnya petugas sempat kesulitan karena ular sempat melawan terus.
"Berhasil kita evakuasi ular sepanjang 2,5 meter berjenis King Kobra, evakuasi berlangsung kondusif," kata Asan.
Peristiwa ini tentu menyedot perhatian publik. Apalagi, wilayah Bogor dan Depok diketahui cukup padat penduduk. Namun penemuan ular malah sering terjadi di sana.
Warga pun sering merasa risau karena khawatir tempat kediamannya didatangi ular. Pasalnya keberadaan hewan tersebut cukup mengancam nyawa, lantaran berbahaya dan memiliki bisa.
Selain bisa mencelakai manusia, ular juga bisa mencelakai hewan peliharaan. Maka itu ada beberapa hal yang harus kita perhatikan agar ular tidak masuk ke rumah.
Cara Mencegah Ular Masuk Rumah
Setidaknya ada enam hal yang harus senantiasa kita perhatikan agar ular menjauh dari tempat tinggal. Ingat, caranya bukan dengan menaburkan garam ya. Karena sebenarnya hal itu tidak efektif untuk menghalau ular.
Berikut adalah enam hal yang harus dilakukan agar ular tidak masuk ke dalam rumah.
- Potong rumput dan semak-semak sependek mungkin
- Bersihkan pakan binatang peliharaan, jangan sampai tercecer di halaman, karena ini akan menarik perhatian tikus dan mengundang ular kobra
Artikel Terkait
Selama Maret 2021, Puluhan Ular dan Monyet Liar Teror Permukiman Warga
Demi Totalitas di Peran Badarawuhi, Aulia Sarah Nekat Syuting Bareng 50 Ekor Ular Asli
Ular Kobra Kembali Muncul di Pemukiman, Damkar Minta Warga Lakukan Hal Ini
Penduduk Dramaga Bogor Geger Akibat Kehadiran Ular Kobra di Sumur Warga
Ular Sanca Telan Ayam Bulat-bulat Hebohkan Warga Sirnagalih
Merinding! Rumahnya Kemasukan Ular Misterius yang Diam saat Diusir, Ria Ricis: Itu Kiriman atau Apa ya?
Hiii! Sembunyi di Tumpukan Sampah, Ular Sanca 2,5 Meter Berhasil Dievakuasi Damkar di Kedunghalang
Ngeri! Hampir Mangsa Ayam Milik Warga Tanah Sareal, Ular Sanca 2 Meter Dievakuasi Damkar
Tegang! Detik-Detik Damkar Berjibaku Tangkap Ular Kobra 1,5 Meter di Tanah Sareal Bogor
Hiii! Warga Kelapa Gading Jakut Kaget, Ular Muncul dari Lubang WC Pas Lagi BAB