Bansos PKH 2023 Tahap 1 Diperkirakan Bakal Cair Saat Bulan Ramadhan 1444 H Maret Besok

- Selasa, 21 Februari 2023 | 19:18 WIB
Bansos PKH 2023 Tahap 1 Diperkirakan Bakal Cair Saat Bulan Ramadhan 1444 H Bacaan Doa/ ilustrasi (Republika)
Bansos PKH 2023 Tahap 1 Diperkirakan Bakal Cair Saat Bulan Ramadhan 1444 H Bacaan Doa/ ilustrasi (Republika)

AYOBOGOR – Bantuan Sosial Program Keluarga Harapan atau Bansos PKH Tahap 1 2023 kabarnya akan cair bulan Februari ini sebelum memasuki bulan Ramadhan.

Banyak masyarakat yang sudah menanti sejak lama bansos PKH ini agar bisa segera cair dan dananya bisa digunakan untuk kebutuhan sehari-hari.

Bansos PKH kabarnya terakhir cair dan disalurkan pada November 2022, berbarengan dengan pencairan bansos BPNT atau bansos sembako.

Nantinya, bansos akan disalurkan secara merata lewat kantor pos sehingga para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bisa segera mencairkannya dengan mengunjungi kantor pos terdekat.

Sayangnya, hingga saat ini, informasi terkait bansos PKH kapan cair masih belum muncul hilalnya.

Mengutip dari komentar di salah satu postingan Instagram resmi @posindonesia.ig, Selasa, 14 Februari 2023, sejauh ini Pos Indonesia belum ada informasi dan instruksi lebih lanjut dari kementerian terkait pencairan bansos PKH dan bansos BPNT.

Sehingga, jika sampai akhir bulan Februari jadwal resmi belum muncul juga, kemungkinan besar bansos PKH tahap 1 bakal cair bulan Maret.

Bisa jadi, bansos akan cair saat memasuki bulan Ramadhan 1444 H.

Ada beberapa kemungkinan nih kenapa bansos PKH diperkirakan pencairannya bakal mundur ke bulan Maret 2023.

Program PENA (Pahlawan Ekonomi Nusantara) menjadi salah satu fokus utama pemerintah terlebih dahulu.

Program ini menyasar penerima bantuan sosial PKH di bawah usia 45 tahun yang memiliki usaha rintisan di bawah atau bahkan lebih dari satu tahun.

Nantinya, mereka akan mendapatkan bantuan usaha sebesar Rp 600.000 untuk modal awal, dan bisa mengundurkan diri dari penerima bansos PKH.

Kemudian, adanya perubahan kebijakan Kemensos yang berdampak pada SDM PKH yang wajib mendukung KPM sesuai dengan domisili yang terdaftar di KTP.

Pendamping sosial PKH nantinya bertugas untuk mengawal penyaluran bansos dan mendampingi di wilayah baru.

Halaman:

Editor: Hartanto Ardi Saputra

Sumber: Kementerian Sosial Republik Indonesia

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X