Pria Asal Bogor, Daur Ulang Keyboard Jadi Barang Fashion dan Capai Pasar Luar Negeri, Ini Harga Jualnya

- Selasa, 7 Februari 2023 | 18:31 WIB
Pria Asal Bogor, Daur Ulang Keyboard Jadi Barang Fashion dan Capai Pasar Luar Negeri, Ini Harga Jualnya  (instagram/folkative/refreshersk/refresherhu)
Pria Asal Bogor, Daur Ulang Keyboard Jadi Barang Fashion dan Capai Pasar Luar Negeri, Ini Harga Jualnya (instagram/folkative/refreshersk/refresherhu)

AYOBOGOR.COM - Seakan tidak ada habisnya, Indonesia terus memunculkan generasi-generasi baru dengan karyanya yang luar biasa.

Seorang pemuda berasal dari Sukabumi, Jawa Barat berhasil membuat sebuah karya dari barang bekas yang Ia daur ulang.

Barang hasil daur ulang ini terjual hingga ke luar negeri. Tak heran kini pria berusia 26 tahun kini menjadi sangat viral disosial media.

Pria bernama Alfaz Syam yang kini menetap di Bogor ini ramai diperbincangkan netizen karena menciptakan fashion dari keyboard yang didaur ulang.

Melalui brand Button Network, Alfaz mendaur ulang keyboard bekas untuk dijadikan fashion items yang bisa dipakai sehari-hari.

Berkat ide out of the box-nya ini, karya-karyanya laku keras hingga ke luar negeri. Ia mengatakan sudah sampai Eropa hingga Amerika dan sudah 10 negara pengiriman.

Alfaz mengaku Ia memang terobsesi dengan fashion. Ia juga suka melihat foto-foto di aplikasi Pinterest.

Hasil daur ulang Keyboard jadi sepatu
Hasil daur ulang Keyboard jadi sepatu

Alfaz sudah menghasilkan karya berupa sandal pada awal februari 2022, lalu kacamata, helm, dan sarung tangga hingga bra dari keyboard yang didaur ulang.

Karya-karya nya pun diunggah di Instagram dengan menyematkan tagar pada akun-akun jual beli produk unik seperti hypebeast.

Ia tak menyangka sejak saat itu karya-karya unik nya menjadi viral dan mulai menarik perhatian banyak orang luar negeri.

Pada saat itu, sandal keyboard yang dibuatnya laku terjual USD 90 atau setara Rp 1,3 juta per pasang.

Beberapa hasil karya (instagram/folkative/refreshersk/refresherhu)
Beberapa hasil karya (instagram/folkative/refreshersk/refresherhu)

Beberapa hasil karya uniknya dari keyboard seperti sepatu terjual USD 175 atau setara Rp 3 juta, kemudian kacamata berhasil terjual USD 50 atau sekitar Rp 700 ribu.

Halaman:

Editor: Burhanudin Ghafar Rahman

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X